Menghemat Pengeluaran Pada Saat Liburan
siMark.id | 05 Oct 2022 16:45

Bagikan ke

simark.id - Liburan adalah salah satu kegiatan yang disukai banyak orang. Karena dengan liburan, kita bisa merefresh otak kita kembali. Yang tadinya penat dengan keseharian, dengan liburan, pikiran kita bisa menjadi lega kembali. Yang tadinya jenuh bisa langsung happy kembali. Namun banyak yang mengurungkan niatnya untuk berlibur dikarenakan biaya yang dikeluarkan besar. Namun ada cara-cara agar kita dapat liburan, namun dengan pengeluaran yang bisa di tekan.

Baca juga: 5 Tahapan dalam Proses Rebranding Setiap Bisnis

Yang pertama adalah kita harus melakukan riset terlebih dahulu. Riset ini dilakukan agar kita mengetahui kira-kira biaya berapa yang akan dikeluarkan untuk sampai kesana dan untuk pulang kembali. Lalu tentukan tempat liburan yang memang masuk dengan budget kita. Melakukan riset bisa dengan cara mencari di internet atau dengan cara bertanya kepada orang yang berpengalaman.

Jika ingin berlibur dengan murah, usahakan bepergian ketika low season, atau ketika orang-orang tidak banyak yang berlibur. Karena jika liburan disaat orang-orang juga pada berlibur, maka biaya yang akan dikeluarkan akan meningkat, dibandingkan jika kita berlibur saat orang-orang tidak berlibur.

Untuk mengontrol pengeluaran, kita harus membuat rincian biaya. Agar kita tau estimasi pengeluaran kita saat liburan itu berapa. Dan jangan lupa untuk membawa uang lebih, yang dapat digunakan untuk uang emergency. Untuk menghemat biaya, kurangi biaya-biaya yang tidak perlu.

Baca juga: 4 Fungsi Utama Melakukan Rebranding dalam Bisnis

Jika ingin mengurangi biaya, jangan menginap di hotel berbintang. Tapi cari lah penginapan-penginapan yang memang layak untuk dihuni, agar dapat menghemat biaya. Karena banyak penginapan yang biayanya murah, tapi kondisinya bagus.

Jika ingin lebih menghemat budget, bisa pergi liburan bersama teman, karena kalian bisa menghemat biaya seperti biaya penginapan yang bisa dibagi dua. Karena jika bersama teman juga bisa memesan kamar yang lebih besar.

Jika memungkinkan gunakan jalur darat, karena bisa jauh lebih menghemat daripada menggunakan jalur udara. Namun akan memakan waktu lebih lama. Tapi jika tidak memungkinkan menggunakan jalur darat, dah harus menggunakan jalur udara, pastikan untuk mengecek harga tiket secara berkala. Karena biasanya tiket pesawat memberikan promo di waktu tertentu.

Beberapa tips diatas adalah bagaimana kalian menghemat pengeluaran pada saat ingin berlibur. Berlibur tidak selalu harus mengeluarkan uang banyak, kalian juga bisa pergi liburan tanpa mengeluarkan uang yang banyak.

Baca juga: Menjaga Kesehatan Dengan Mencuci Muka