Mengenal Liquid Yang di Gunakan Pada Rokok Elektrik
siMark.id | 11 Oct 2022 13:00

Bagikan ke

Simark.id - Selain rokok, vape juga sudah banyak digunakan oleh masyarakat Indonesia. Tidak sedikit orang yang beralih dari rokok konvensional ke vape atau rokok elektrik, karena vape memliki lebih banyak varian rasa. Orang-orang yang menggunakan vape, pasti sudah tau apa itu liquid. Liquid adalah salah satu aspek penting pada vape, yaitu untuk menciptakan uap pada vape.

Baca juga: Vape Sebagai Alternatif untuk Mengurangi Kecanduan Rokok

Liquid vape adalah sebuah cairan yang menjadi salah satu aspek utama dalam vape. Liquid vape hadir dengan berbagai macam rasa, aroma, dan juga memiliki kadar nikotin yang berbeda-beda, liquid vape juga memiliki ukuran yang berbeda-beda. Untuk rasa liquid hadir dengan berbagai macam rasa seperti fruity, yaitu rasa buah-buahan seperti leci, mangga, strawberry, dll. Lalu ada juga liquid creamy, seperti susu, caramel, sereal, cake. Lalu ada juga liquid yang hadir dengan kombinasi rasa.

 

Liquid vape dibagi menjadi dua jenis yaitu freebase dan juga salt nicotine, berikut penjelasan untuk liquid freebase dan juga salt nicotine

 

Freebase

Liquid freebase adalah liquid yang memiliki kadar nikotin yang rendah. Untuk liquid ini lebih cocok digunakan untuk jenis vape mod. Vape mod adalah device vape yang memiliki ukuran lebih besar. Untuk liquid freebase ini kadar nikotin nya juga bervariasi, dari mulai 3 ml sampai 12 ml.

Baca juga: 5 Makanan ini Merupakan Sumber Protein Diluar Telur

Salt Nicotine

Liquid salt nicotine adalah liquid yang memiliki kadar nicotine lebih tinggi. Untuk liquid ini lebih cocok digunakan pada jenis vape pod. Vape pod adalah device yang lebih kecil daripada vape mod.

 

Dari penjelasan diatas, dapat disimpulkan bahwa liquid vape memiliki dua jenis varian, yaitu freebase, dan juga salt nicotine. Jika kalian ingin memilih liquid vape, pertama kalian harus tau, kalian ingin menggunakan freebase atau salt nicotine, karena kedua liquid tersebut memiliki perbedaan. Lalu kalian harus tau device yang kalian miliki menggunakan freebase, atau salt nicotine. Untuk rasa, pilih rasa yang kalian suka, jika kalian suka buah-buahan, kalian bisa membeli liquid fruity, sementara jika kalian suka susu, caramel, sereal, kalian bisa membeli liquid creamy. Lalu kalian juga harus tau kadar nikotin yang memang cocok dengan kalian.

Baca juga: 5 Jajanan Pasar yang Masih Banyak Dicari Pecinta Kuliner