Simark.id - Banyaknya aktivitas yang dilakukan diluar rumah memaksa kita untuk selalu melakukan perawatan rutin yang baik.
Karena bila kita lupa dalam perawatan, kadang kita mendapatkan kulit kita menjadi belang-belang akibat sering terkena sinar matahari.
Namun faktanya menghilangkan belang-belang pada kulit tidaklah mudah dan itu masih memerlukan perawatan yang terbilang mahal.
Berikut beberapa tips buat menghilangkan belang pada kulit terutama kulit wajah:
Baca juga: Kegunaan Body Lotion Untuk Tubuh
Lakukan Eksfoliasi Secara Rutin
Kerusakan kulit wajah akibat sinar matahari bisa mengganggu regenerasi sel kulit.
Hal itu menyebabkan kulit wajah menjadi kusam, kering, pori-pori tersumbat, hingga belang atau warna kulit tidak merata.
Oleh karena itu, kamu perlu melakukan eksfoliasi secara rutin untuk merangsang pergantian sel kulit lebih cepat.
Ada beberapa cara yag bisa kamu pilih untuk eksfoliasi, di antaranya adalah dengan memakai produk yang mengandung AHA dan BHA.
Gunakan Gel Lidah Buaya
Menggunakan gel lidah buaya bisa membantu menenangkan kulit yang terbakar sinar matahari.
Melansir Healthline, lidah buaya mengandung zat aloesin dan aloin.
Keduanya merupakan senyawa aktif yang bisa menghambat produksi melanin pada kulit dan meringankan hiperpigmentasi.
Jadi, kulit yang belang bisa teratasi dengan menggunakan gel lidah buaya secara rutin.
Setidaknya, kamu bisa memakai gel lidah buaya dua kali dalam sehari.
Gunakan Masker Mentimun
Menggunakan masker alami bisa kamu coba untuk membuat kulit wajah lebih merata, salah satunya adalah masker mentimun.
Mentimun mengandung vitamin A yang bisa memperbaiki warna kulit.
Pertama, kamu bisa memarut mentimun sampai halus terlebih dahulu.
Setelah itu, oleskan pada wajah dan diamkan selama kurang lebih 20 menit kemudian bilas dengan air bersih.
Lakukan secara rutin selama seminggu untuk melihat hasilnya.
Baca juga: 5 Tips Dalam Pengaplikasian Body Scrub yang Baik dan Benar
Gunakan Skincare Buat Mengatasi Kulit Belang
Supaya lebih maksimal, kamu bisa menggunakan produk skincare atau perawatan kulit yang bisa mencerahkan dan meratakan warna kulit.
Produk tersebut bisa ditemukan dalam bentuk serum, toner, dan semacamnya.
Kandungan yang bisa kamu pilih di antaranya adalah vitamin C, niacinamide, retinol, hyaluronic acid, kojic acid, glicolic acid.
Kamu juga bisa menyesuaikan produk mana yang akan kamu pakai sesuai dengan kebutuhan kulitmu.
Perbanyak Konsumsi Air Mineral
Setelah melakukan berbagai cara untuk menghilangkan kulit belang, kamu juga perlu memperbanyak minum air putih dan makan makanan bergizi.
Air putih bisa membuat kulit terhidrasi dan tidak kering.
Sebab jika kulit kering, belang di wajah pun akan semakin terlihat jelas.
Selain itu, konsumsi makanan bergizi bisa membantu mencerahkan warna kulit.
Makanan yang bisa kamu konsumsi di antaranya adalah dada ayam, buah alpukat, nasi merah, dan ikan tuna yang mengandung vitamin B3.
Itu dia beberapa tips ampuh buat bisa menghilangkan kulit belang terutama pada wajah.
Tetap ikuti simark.id untuk terus ikuti update terbaru.