Beberapa Strategi Mengirim Email Marketing
siMark.id | 25 Oct 2022 14:00

Bagikan ke

Simark.id - Email marketing menjadi salah satu sarana untuk mempromosikan produk anda kepada pelanggan anda. Untuk mengirimkan email marketing hal pertama yang harus diperhatikan adalah memilih jenis email marketing apa yang ingin digunakan, baru setelah itu yang perlu diperhatikan adalah poin-poin yang ada dalam emailnya.

Banyak orang yang tidak selalu membaca email yang berisi promosi sebuah produk, karena itu anda perlu strategi untuk mengirimkan email marketing. Berikut ini adalah strategi untuk mengirim email marketing.

Baca juga: Social Media Untuk Berbisnis

Subjek Pada Email

Hal pertama yang harus diperhatikan ketika ingin mengirim email marketing adalah subjek email. Sebelum mengirimkan email ke pelanggan, perhatikan dengan benar subjek email yang akan anda gunakan. Usahakan subjek email yang anda gunakan dapat menarik perhatian pelanggan. Jika dari subjek emailnya sudah menarik, maka kesempatan untuk email itu dibuka oleh pelanggan semakin besar.

 

Tampilan Pada Email

Setelah memilih tampilan email yang menarik, tahap selanjutnya adalah membuat email dengan tampilan yang menarik perhatian, sehingga pelanggan tertarik untuk membacanya. Seperti dengan membuat pelanggan dapat melakukan sesuatu pada email yang dikirimkan contohnya menekan tombol untuk mendaptakan promosi, dan sebagainya.

Baca juga: Membuat Strategi Pemasaran Untuk Bisnis Online

Formulir Data Diri

Jika ingin mengumpulkan data mengenai pelanggan, hal yang dapat dilakukan adalah dengan mencantumkan formulir data diri melalui email marketing. Untuk meminta data pelanggan, lebih baik meminta data yang penting-penting saja. Jangan meminta data terlalu banyak, karena dapat membuat pelanggan malas mengisinya, selain itu juga dapat membuat pelanggan menjadi ragu untuk memberikan data dirinya, karena maraknya kasus mengenai penyalahgunaan data.

 

Promo Hadiah

Untuk lebih menarik pelanggan lagi melalui email marketing, anda bisa menawarkan promo yang menarik kepada pelanggan yang sudah melakukan subscribe. Contohnya dengan cara memberikan kode diskon dan promo lainnya yang dicantumkan dalam email marketing.

 

Itu adalah beberapa strategi email marketing yang dapat anda lakukan dengan bisnis anda.

Baca juga: Melakukan Promosi Bisnis Melalui Instagram